Revitalisasi Balai Budaya Samin, KKNTK 16 Margomulyo Hidupkan Kembali Jejak Tradisi

Agus 12, 2025 - 14:13
 0  52
Revitalisasi Balai Budaya Samin, KKNTK 16 Margomulyo Hidupkan Kembali Jejak Tradisi
Neon box bertuliskan “Balai Budaya Masyarakat Samin” yang baru dipasang oleh tim KKNTK 16, berfungsi sebagai penanda identitas sekaligus memperkuat citra balai sebagai pusat kegiatan pelestarian budaya masyarakat adat Samin.

BOJONEGORO - Kelompok 16 Kuliah Kerja Nyata Tematik Kebangsaan (KKNTK) Desa Margomulyo, Dusun Jepang, melaksanakan kegiatan revitalisasi Balai Budaya Samin pada Rabu, 30 Juli 2025. Kegiatan ini bertujuan memperkuat identitas serta melestarikan sejarah masyarakat adat Samin di wilayah tersebut.

Revitalisasi dilakukan dengan memasang hasil cetak poster kegiatan Festival Samin yang telah digelar sejak tahun 2017 hingga 2025. Deretan poster ini menjadi arsip visual perjalanan festival tahunan yang mempromosikan nilai-nilai kearifan lokal masyarakat Samin. Selain itu, peserta KKNTK 16 juga menata dan memajang foto-foto dokumentasi, termasuk momen festival samin 2025 dengan Wakil Bupati Bojonegoro pada kegiatan tersebut.

 

Tampilan interior Balai Budaya Masyarakat Samin dengan deretan poster Festival Samin tahun 2017 hingga 2025 yang dipasang secara teratur oleh tim KKNTK 16 Desa Margomulyo, sebagai arsip visual perjalanan kegiatan budaya tahunan masyarakat adat Samin.

Sebagai bentuk penegasan identitas, tim KKNTK turut memasang neon box bertuliskan nama Balai Budaya Masyarakat Samin. Pemasangan neon box ini diharapkan memudahkan masyarakat maupun pengunjung mengenali lokasi pusat kegiatan budaya tersebut.

Ketua KKNTK 16 menyampaikan, kegiatan ini diharapkan mampu memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat, khususnya generasi muda, agar semakin mengenal dan mencintai warisan budaya yang dimiliki.

Balai Budaya Masyarakat Samin sendiri menjadi pusat berbagai aktivitas kebudayaan, diskusi adat, dan pertemuan masyarakat. Dengan revitalisasi ini, suasana balai diharapkan lebih representatif untuk kegiatan budaya di masa mendatang. (nnd/lug)

Apa Reaksi Anda?

Suka Suka 0
Tidak Suka Tidak Suka 0
Cinta Cinta 0
Lucu Lucu 0
Marah Marah 0
Sedih Sedih 0
Wow Wow 0