Kepercayaan Berujung Luka: Curhat Mahasiswa Unigoro, Ide Judul Jurnal Diduga Dicuri Teman Dekat

Jan 11, 2026 - 17:24
 0  26
Kepercayaan Berujung Luka: Curhat Mahasiswa Unigoro, Ide Judul Jurnal Diduga Dicuri Teman Dekat
KECEWA: Ilustrasi mahasiswa yang merasa dirugikan akibat dugaan plagiasi judul jurnal. ( Foto: Ilustrasi/Lensa Narasi )

BOJONEGORO, lensanarasi.com — Persaingan akademik di lingkungan kampus Universitas Bojonegoro (Unigoro) tercoreng oleh dugaan praktik plagiarisme. Seorang mahasiswa, sebut saja Chelcea (nama samaran), harus menelan pil pahit lantaran ide judul jurnal publikasi yang ia gagas diduga dijiplak oleh teman dekatnya sendiri.

Peristiwa ini bermula dari sesi konsultasi judul di dalam kelas pada pertengahan September 2025 lalu. Saat itu, Chelcea menyampaikan gagasan judulnya secara terbuka di hadapan dosen dan rekan - rekannya, karena materi kuliah yang dibahas memiliki relevansi dengan topik penelitiannya.

"Waktu itu saya sampaikan ide saya di forum kelas. Memang sejak awal sempat ada rasa khawatir kalau ide ini berpotensi ditiru, mengingat pembahasannya sangat terbuka," ungkap Chelcea saat menceritakan kronologi kejadian tersebut.

Kecurigaan Chelcea akhirnya terbukti saat pihak kampus mengumumkan daftar kelulusan dan publikasi judul jurnal mahasiswa secara resmi. Bak disambar petir di siang bolong, ia menemukan judul jurnal lain yang memiliki kemiripan signifikan dengan ide orisinal miliknya.

Yang lebih menyakitkan, nama yang tertera pada judul tersebut bukanlah orang asing, melainkan teman dekatnya sendiri.

"Saya merasa sangat dirugikan. Itu hasil pemikiran pribadi saya, tapi tiba-tiba muncul atas nama orang lain, teman dekat sendiri pula, tanpa izin," tuturnya dengan nada kecewa.

Chelcea mengaku trauma dengan kejadian ini. Ia berharap kasus ini menjadi pelajaran bagi mahasiswa lain untuk lebih berhati-hati menjaga ide orisinal. Selain itu, ia mendesak pihak kampus untuk lebih jeli dan menindaklanjuti dugaan pelanggaran etika akademik semacam ini.

"Saya berharap ada tindak lanjut sesuai aturan dan etika akademik yang berlaku, agar kejadian saling jiplak sesama teman ini tidak terulang," pungkasnya. [MFA]

Apa Reaksi Anda?

Suka Suka 0
Tidak Suka Tidak Suka 0
Cinta Cinta 0
Lucu Lucu 0
Marah Marah 1
Sedih Sedih 1
Wow Wow 0