Pengurus UKM P2J Rayakan Kebersamaan dalam Acara Buka Puasa Bersama

BOJONEGORO, lensanarasi.com – Pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Penelitian, Pengabdian, dan Jurnalistik (P2J) sukses menggelar acara buka bersama (bukber) pada (26/3/25). Acara yang bertempat di Sambelan Djawa ini menjadi ajang silaturahmi mempererat keakraban antar anggota dan pengurus P2J. Suasana kebersamaan sangat terasa dalam kegiatan tersebut, menciptakan momen yang tak terlupakan.
Acara bukber ini dihadiri oleh seluruh jajaran pengurus UKM P2J. Selain sebagai wadah untuk berbuka puasa bersama, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai aktivitas yang membangun kekompakan tim. Para pengurus tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara yang telah disiapkan oleh ketua pelaksana.
Galang selaku ketua pelaksana menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh pengurus dalam acara bukber ini. Ia merasakan senang dan berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan semangat kolaborasi dan kinerja organisasi ke depannya. ia menekankan pentingnya menjaga tali persaudaraan dan kebersamaan di antara seluruh anggota P2J.
Dengan suksesnya acara bukber ini, diharapkan UKM P2J semakin solid dan mampu memberikan kontribusi positif bagi pengembangan penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan dunia jurnalistik di lingkungan kampus.[pdl]